Rabu, 10 Juni 2015

Justice

Justice / Keadilan

keadilan adalah suatu tindakan di jalan yang benar, adil dan jujur. keadilan berarti melakukan sesuatu yang benar, dijalan yang benar dengan alasan yang benar.

bertindak adil adalah sesuatu yang sulit karena harus memperhatikan kebutuhan orang lain dan secara berkala membiarkan pilihan serta perhatian kita ditekan ke satu sisi. bertindak adil merupakan suatu yang penting untuk ditunjukkan. sangat mudah untuk membucarakan banyak hal mengenai keadilan, tetapi sulit ubtuk bertindak adil.

Beredarnya Beras Plastik

Beredarnya Beras Plastik
Seorang pedagang makanan di Bekasi, Jawa Barat mengaku mendapatkan beras palsu alias beras yang terbuat dari bahan sintetis berbahaya. 

Dari hasil temuan tersebut, kini keluarga Dewi punya pekerjaan tambahan. Selain berjualan nasi dan bubur di depan rumahnya di Perumahan Mutiara Gading Timur, Kelurahan Mustika, Bekasi, Jawa Barat, ia terpaksa harus ekstra teliti memisahkan beras yang asli dan mana beras palsu yang dicurigai terbuat dari plastik. 

Ini Dewi lakukan setelah beberapa hari lalu menemukan keganjilan dengan beras yang di masak. Sebagian beras tidak bisa bercampur dengan air.

"Airnya itu, posisinya ada di atas nggak campur sama nasi. Pada saat masak bubur, nasinya malah ngendap ke bawah, airnya ke atas. Jadi nggak menyatu. Malahan kita masak lagi, proses  banyak air, berasnya malah pecah, nggak hancur seperti masak bubur seperti biasannya," ucap Dewi pemilik warung makan, seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (19/5/2015).

Beras yang ia beli seharga Rp 8 ribu per liter tersebut bila dimakan pun rasanya berbeda dengan beras pada umumnya.

"Rasanya tawar. Kalau bau khas nasi kan wangi, ini baunya tawar aja. Rasa di mulut agak getir," tambah Dewi. 

Beras yang ia beli pada pedagang beras langganannya itu memang tak semuanya adalah beras palsu, namun dicampur dengan beras lokal biasa seperti setra ramos karawang hingga sekilas sulit dibedakan.

"Warna putih, sama seperti beras asli. Bedanya kalau beras asli kan ada guratannya, kalau dia (beras palsu) halus saja," kata Dewi

Geger soal beras palsu berbahan campuran limbah plastik, ubi, dan kentang impor dari Tiongkok ini sebelumnya terjadi di Kerala India. Beras plastik ini menurut media setempat diketahui diimpor dari Tiongkok dan beredar di pasar swalayan di Kota Koochi, Kerala, India. (Mar/Ans)

http://news.liputan6.com/read/2234812/hati-hati-beras-plastik-diduga-beredar-di-bekasi

Pembukaan SEA Games 2015

Panitia pelaksana SEA Games 2015 secara serius menggarap acara pembukaan. Bahkan mereka memastikan acara puncak tersebut bakal memecahkan rekor dan dipastikan belum pernah terjadi sepanjang pembukaan ajang multievent di kawasan Asia Tenggara.

Acara pembukaan akan digelar di Stadion Nasional pada 5 Juni mendatang. Setidaknya 5.000 penampil dan sukarelawan bersama 3.500 tentara Singapura (SAF) akan tumplek di dalam stadion dengan melakukan berbagai macam atraksi.

Panitia pelaksana sudah menunjuk Beatrice Chia-Richmond sebagai Direktur Kreatif Upacara Pembukaan dan Penutupan (OCC). Seperti dilaporkan channelasia, Jumat (16/1/2015), Chia-Richmond sedikit membocorkan acara pembukaan dimana nantinya artis dan semua pengisi acara akan bisa terbang. Ini adahal hal pertama dilakukan Singapura untuk acara besar.

Hal menarik yang dijanjikan panitia adalah permainan proyektor yang diarahkan ke area lapangan. Menggunakan 160 multimedia proyektor gambar-gambar menarik dipastikan akan tersuguh. Penonton yang hadir di stadion pun akan diajak menjadi penampil di mana mereka semua nantinya akan diberikan semacam medali yang nantinya akan membentuk layar video LED raksasa.

"Jadi penonton akan menjadi display grafik dan penonton ikut serta secara langsung. Gambarnya bisa berupa awan, angka, huruf, bunga, burung dan apapun," jelas Chia-Richmond.

Sementara itu Komite Eksekutif SEA Games Singapura, Lim Teck Yin mengatakan pihaknya memang secara serius menjadikan ajang dua tahunan ini yang tak terlupakan. "Kami menunggu giliran selama 22 tahun. Kami ingin mengajak semua lapisan untuk bersuka ria bersama. Ini merupakan kebanggaan Singapura."

source: http://sports.sindonews.com/read/951678/51/pembukaan-sea-games-2015-bakal-cetak-rekor-1421404066

Dreams

Dreams/mimpi

jika kita berani mengikuti mimpi, kita akan melihat diri kita dibawah cahaya yang baru. kita akan memiliki potensi yang lebih besar dan mampu mengembangkan diri untuk menggapai mimpi.

setiap kesempatan yang kita temui, segala segala sumber yang kita temui, segala sumber yang kita ungkap semua bakat yang kita kembangkan, menjadi bagian dari potensi untuk berkembang menuju terwujudnya impian. sebuah mimpi memberi kita alasan untuk pergi, sebuah jalan untuk diikuti, dan sebuah tujuan untuk dicapai.

"Mimpi adalah awal dari sesuatu yang besar, meski mimpi terkadang dicela dan dianggap tidak layak untuk diwujudkan"

Vision

Vision / Visi

sebuah visi bisa membuat perbedaan yang berarti pada diri seseorang. mereka yang memiliki visi melihat masa depan, mereka yang tidak memiliki visi hanya melihat masa lalu. orang-orang yang tidak memiliki visi hanya terjebak pada keindahan masa lalu, sedangkan mereka yang memiliki visi memanfaatkan masa lalunya sebagai pembelajaran untuk mengejar masa depan.

mereka yang memiliki visi berani untuk bertarung menentang bahaya demi mencapai visinya. mereka merasa bahwa masa depan ditentukan oleh mereka, sesuatu yang akan terjadi terhadap diri mereka ditentukan oleh diri sendiri.

mereka yang tidak memiliki visi akan lebih memilih diam dan mencari aman. mereka beranggapan bahwa masa depan sudah ditentukan, mereka akan menyalahkan pihak lain terkait peristiwa yang menimpa mereka.

milikilah visi yang jelas akan masa depan, percaya terhadap visi itu, dan berpegang teguh pada visi itu maka seluruh dunia akan membantu kita mengejar visi tersebut.

sumber : J.JOHN ; 26 Keys of Happiness

Strong

Seseorang yang kuat itu yang tetap tersenyum dan tertawa meskipun sedang mengalami kesedihan.

Disaat dia sedih dia tetap menghibur orang-orang yang ada di sekelilingnya. karena dia tidak mau kalau orang-orang yang di sekelilingnya ikut merasakan kesedihannya.

Tidak semua orang bisa melakukan hal seperti ini. hanya orang-orang yang kuat saja yang dapat melakukannya.
apapun keadaan nya seberat apapun masalah yang dialami, tetaplah tersenyum. karena senyuman dapat memberikan kekuatan bagi diri sendiri maupun orang disekeliling kita.


Pertemanan yang tulus

PERTEMANAN YANG TULUS
Dalam menjalani kehidupan ini butuh yang namanya pertemanan. Karena pada dasarnya manusia tidak bisa sendiri tetapi membutuhkan orang lain.
Mencari teman yang tulus tidaklah mudah. Butuh waktu untuk kita bisa menilai apakah teman kita saat ini teman yang tulus. Begitu banyak orang yang bisa dijadikan teman tetapi tidak semuanya berteman dengan ketulusan.
Teman yang tulus teman yang selalu menerima diri kita apa adanya, baik maupun buruknya diri kita. Banyak teman yang sudah mengetahui kelemahan kita dan hal itu digunakan untuk menghancurkan kita. Teman yang tulus saat ia mengetahui kelemahan kita, kelemahan itu akan sama sama di perbaiki untuk menuju ke pribadi yang lebih baik.


Komitmen

KOMITMEN
Komitmen adalah suatu janji atau perkataan yang menyatakan sebuah kesanggupan untuk berbuat sesuatu. Komitmen mengandung unsur kontinuitas. Artinya kita bersedia untuk melaksanakan janji kita tidak hanya pada saat ini, tetapi berkelanjutan dan secara terus menerus. Komitmen dibangun dengan sebuah kasih yang tulus dan tanpa kepura-puraan.

Kita butuh komitmen sebagai pengikat antar individu di masyarakat. Komitmen berfungsi untuk mengikat kata-kata dan janji-janji ke dalam tindakan. Tanpa komitmen hidup akan penuh dengan pernyataan kosong yang tidak lebih dari sekedar kata-kata kosong. Komitmen melibatkan dua hal, yaitu :
Pertama, komitmen menerima kemungkinan dari sebuah harga. Kedua, komitmen menolak kemungkinan untuk melarikan diri.
Jadi berkomitmen adalah melakukan sesuatu yang sudah dijanjikan, meskipun janji tersebut sudah lama diucapkan.

Komitmen membantu kita untuk focus dalam menyelesaikan masalah. Tanpa komitmen yang jelas, kita akan mudah menyerah saat bertemu dengan masalah.
“komitmen membuka pintu imajinasi, membiarkan visi untuk masik, dan memberikan kita hal-hal benar untuk mengubah mimpi kita menjadi kenyataan. “James Womack”

Sumber : J.John;26 keys of happiness



Integritas

INTEGRITAS

Integritas adalah konsisten dan keteguha  yang tak tergoyahkan dalam menjunjung tinggi nilai-nilai luhur dan keyakinan. Seseorang yang berintegritas ditandai oleh satunya kata dan perbuatan bukan seseorang yang kata-katanya tidak dapat dipegang.
Cirri – cirri orang yang berintegritas :
  1. Menghargai waktu
  2.  Bersemangat, bertanggung jawab dan tuntas
  3.  Memiliki penguasaan diri yang kuat
Alasan setiap orang harus memiliki integritas :
  1. Karena integritas menentukan masa depan hidup kita
  2. Karena integritas kita sangat berpengaruh terhadap lingkungan kita

”untuk urusan gaya, berenanglah bersama arus; untuk urusan prinsip, berdirilah layaknya sebongkah batu.” (Thomas Jefferson)


FAILURE

FAILURE / KEGAGALAN
Disadari atau tidak kita sering mengalami kegagalan. Bagian terpenting dari kreativitas adalah tidak takut untuk gagal. Banyak kesuksesan yang dibangundari kegagala. Pencapaian luar biasa dalam sejarah merupakan hasil dari kegigihan dan ketekunan hati melawan kegagalan serta kekeceawaan. Seringkali, tanpa kita sadari, kelemahan kita merupakan unsure yang vital dari kesuksesan. Kegagalan harus menjadi guru yang bijak, sebuah jalan memutar sementara, bukan jalan buntu. Kita akan sering menemui kegagalan, tetapi jika ingin berhasil, kita harus bangkit setiap kali terjatuh.
Kegagalan adalah suatu kesempatan untuk memulai kembali dengan lebih cermat. “Henry Ford”


Sumber : J.John;26 keys of happiness

Change

CHANGE / PERUBAHAN
Kehidupan selalu bergerak. Semuanya mengalir dan tidak ada yang diam. Perubahan bukanlah sesuatu yang harus ditakutkan, tetapi sesuatu yang harus kita sambut kedatangannya
Terdapat tiga hal yang membuat kita terperangkap sehingga kita tidak mengenali dan menggunakan perubahan, sebagai berikut :
  1.        Percaya bahwa solusi hari kemarin menyelesaikan permaslahan hari ini
  2.              Beranggapan bahwa tren sekarang akan terus berlanjut
  3.       Mengabaikan kesempatan yang diciptakan oleh perubahan di masa depan.

Jangan terjebak oleh masa lalu, mempercayai bahwa perubahan adalah musuh. Sambutlah kedatangan perubahan sebagai seorang teman.
Hal yang paling untuk diubah adalah sikap kita akan perubahan. Perubahan adalah sesuatu yang tidak dapat dihindari. Keputusan kita adalah memutuskan apakah perubahan tersebut datang dengan sendirinya atau paksaan.
Suatu perubahan akan membuka jalan untuk perubahan yang lainnya, memberikan kesempatan kepada kita untuk berkembang. “Vivien Buchen”

Sumber : J.John;26 keys of happiness